MENU

Minggu, 04 November 2012

BOOSTER HF 2X IRF530 (REVIEW)




Transformator 1 : 4 = 1 lilit : 4 lilit

Kontruksi Transformator 1 : 4
plat akhir 1 dan plat akhir 2 dibuat dari lempengan ebonit pcb







Booster HF 2x IRF530 ini sudah pernah di tayangkan pada postingan yang lalu.
Pada kesempatan kali ini, saya ingin menampilkannya  kembali setelah ada sedikit perubahan dengan mengganti transformator 1 : 4 pada input dan output booster ini.

Pada gambar diatas terlihat transformator 1 : 4 pada output booster menggunakan yang lebih besar dari sebelumnya yang sekarang dipakai untuk input booster, dan ternyata hasilnya lebih maksimal lagi.

Untuk tes booster ini pada beberapa band seperti di 11M, 26M, 40M dan 80M, saya menambahkan Low Pass Filter (LPF) bekas lepasan dari Radio Kenwood TS120S dan berikut adalah hasil testing dari output power booster ini sbb :

Pada band 11 Meters ( 27 MHz ) :
Tegangan bias Gate IRF540 = 2.5 vollts
Input power = 2 watts,
Output power = 40 watts.

Pada band 26 Meters ( 11.400 - 11.500 MHz ) :
Tegangan bias Gate IRF540 =  2.5 vollts
Input power 2 watts
Output power 45 watts

Pada band 40 Meters ( 7 MHz ) :
Tegangan bias Gate IRF540 =  2.5 vollts,
Input power 2 watts
Output power 50 watts

Pada band 80 Meters ( 3.7 - 3.9MHz ) :
Tegangan bias Gate IRF540 =  2.5 vollts
Input power 2 watts
Output power 50 watts

Dari hasil tes booster ini pada beberapa band seperti di atas kita dapat mengambil kesimpulan bahwa output power tertinggi pada band 80 dan 40 Meters.

Info tambahan pada tes tsb saya memakai IRF540N merk IR atau antara huruf I dan huruf R nya ada simbol dioda yang berdiri atau seperti gambar dibawah ini.


Dan dari hasil tes ini bodi IRF540 nya tidak panas cuma hangat saja.
Jadi saya kira cukup aman dengan memberikan tegangan bias sebesar 2.5 volts.


Happy homebrewing

17 komentar:

  1. Maaf Om itu yang dipakai IRF530 atau IRF540 ?

    Skema dan penjelasannya kok beda ya?

    BalasHapus
  2. Hallo Om...
    Saya sudah coba dg IRF530 dan IRF540 dg hasil yang sama.
    Jadi boleh pakai IRF530 atau 540.
    Skematik diatas berlaku untuk keduanya.

    Salam terbaik,
    Andi

    BalasHapus
  3. jual booster yg siap pakai gan?untuk Freq 80 dan 40 mtr band nya, thanks

    BalasHapus
  4. Hallo Om Suria Dharma,

    Terimakasih atas kunjungan dan komentarnya di blog RT ini ya...

    Tapi mohon maaf utk saat ini saya belum meluncurkan booster yg dimaksud. mungkin next om...

    Salam terbaik,
    Andi

    BalasHapus
  5. Pagi Om Andi. Jumpa lagi semoga sehat kabarnya.
    Mau tanya Om. untuk rangkaian boster 2x IRF530 apakah bisa menggantikan power amplifier pada radio Yaesu FT-80C & komponen apa saja yang diganti pada power amplifier FT-80C tsb? Kalau untuk power output bisa sampai 100 watt menggunakan IRF berapa Om Andi.
    Terima kasih untuk perhatiannya.

    Hormat saya
    Toto

    BalasHapus
    Balasan
    1. Selamat pagi Om Toto,

      Bisa saja om cuma agak ribet pengerjaannya dan menjelaskannya sangat panjang disini agk menjelimet.

      Kalau untuk mendapatkan power yang lebih besar dengan jenis mosfet bisa pakai IRFP 150 atau 250 bisa mencapai 100 san watt output powernya cuma di band 27MHz kecil

      Salam terbaik,
      Andi

      Hapus
  6. Dear Om Andi

    Malam Om. Terima kasih untuk infonya Om. Mengingat Power amplifier radio Yaesu FT-80C milik saya transistornya 2x2SC2290 short. Jadi rencana saya ingin menggunakan FET IRFP150 untuk menggantikan posisi dari transistor final tsb dengan rangkaian boster yang om buat. Kira2 bisa ya Om.
    Demikian info dari saya. Terima kasih dan selamat bermalam minggu....oya Om ini alamat email saya: totozi_43@yahoo.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hallo Om Toto,

      Terimakasih atas kunjungan dan komentarnya di blog RT.

      Bisa saja om Toto...

      Salam terbaik,
      Andi

      Hapus
  7. selamat malam bang andi gimana kabarnya di pulau bali, sy widodo cjr.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hallo Pak Widodo,

      Terimakasih atas kunjungan dan komentarnya di blog RT.

      Kabarnya Alahamdulillah shat Pak Wid, semoga juga demikian adanya dengan Pak wid di Cianjur.

      Mohon maaf balasannya lambat

      Salam terbaik,
      Andi

      Hapus
  8. Maaf am andik numpang tnya jga klu pakai IRF260 daya max brapa volt dan output max brapa ya om pa sama dngan IRG250

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hallo Om Suhar Wanto,

      Terimakasih atas kunjungan dan komentarnya di blog RT.

      Mohon maaf untuk tipe IRF260 saya belum nyoba Om...

      Salam terbaik,
      Andi

      Hapus
  9. Salam kenal om Andi, maaf mau tanya apakah 2 buah blok final 80c bisa dicombine menjadi satu agar bisa keluar 300-400W? Trims sebelumnya

    BalasHapus
  10. Salam kenal Om Andi, semoga tetap sehat dan aktif experimen.
    Udah lama tidak dengar update experimen nya, apa nih yg terbaru ? 🙏

    BalasHapus
  11. mlm om andi.
    kalo fet nya pakai IRFZ44/IRFX46 iso gak om

    BalasHapus
  12. Mau tanya untuk LPF sederhana pake
    C1_L1_C2_L2_C3...... Untuk 8xIRFP250... Nilai c dan lilitannya brp ya???.

    BalasHapus
  13. Asallam muallaikim,om Andi salam kenal saya ANDI juga,mau tanya om perihal skema di situ ada resistor 27 ohm atau 27k om..yg mengarah ke tegangan bias nya, terimakasih...

    BalasHapus